Animo Masyarakat Membludak Ikuti Launching Gerakan Karantina Sampah Plastik

Majene, – Launching gerakan karantina sampah plastik di Lingkungan Galung Barat, Kelurahan Galung, Kecamatan Banggae, Kabupaten Majene, Sulawesi Barat (Sulbar), dihadiri langsung Hj Najmah Andi Achmad Syukri Ketua TP PKK Majene, Sabtu (05/02/2022).

Kegiatan tersebut diinisiasi oleh mahasiswa PBL (Praktek Belajar Lapangan) STIKES BINA BANGSA Majene dan mahasiswa KKN UNSULBAR, yang bekerjasama dengan Kepala Lingkungan Galung Barat.

“Ini adalah proses intervensi sebagai kelanjutan dari hasil pendataan kami dilaksanakan kurang lebih 6 bulan yang lalu, dari hasil pendataan tersebut didapati masalah kesehatan yang masih mencapai tingkatan tinggi, seperti pemanfaatan lahan kosong di rumah warga, masalah pembuangan sampah sembarangan dan SPAL.” Ujar Algifari salah satu mahasiswa STIKES BBM yang sedang praktek di Lingkungan Galung Barat.

Lanjut Algifari, “dalam kegiatan ini, kami menggalakkan pendaur ulangan sampah dengan metode Ecobrik yaitu memasukkan sampah plastik ke dalam botol dengan cara dipadatkan, lalu dibuat kerajinan berupa kursi, meja bunga, dan kerajinan lainnya yang berbahan dasar plastic,” ungkapnya.

Sebagaimana diketahui, sampah adalah permasalahan yang sangat urgen dan menjadi isu nasional dan global, maka program penanganan sampah sangat didukung oleh pemerintah dan warga setempat.

“Ini merupakan bentuk kekhawatiran dan kerisauan melihat dampak yang ditimbulkan oleh pencemaran lingkungan, diakibatkan oleh pembuangan sampah secara sembarangan. Efeknya pun mampu mempengaruhi tingkat kesehatan di lingkungan Galung Barat ini. Maka dari itu, saya sebagai pemerintah lingkungan sangat mendukung gerakan penanganan sampah plastik di daerah kami ini,” ujar Saleh kepala LIngkungan Galung Barat.

“Pengolahan sampah menjadi suatu kreasi tidak hanya berpengaruh pada tingkat kesehatan lingkungan, namun hasil kreasi yang dibuat dari sampah plastik mampu menambah mata pencaharian masyarakat setempat karena bernilai jual yang tinggi,” lanjut Saleh.

Hj Najmah selaku pengggerak PKK Kabupaten Majene, juga menambahkan, “kegiatan seperti ini patut dicontoh karena sangat erat kaitannya dengan salah satu permasalahan di Kabupaten Majene, yaitu membuang sampah secara sembarangan, padahal itu sangat berefek pada pencemaran lingkungan, merusak biota laut dan berbagai masalah yang lain,” kata Najmah.

“Patut diacungi jempol untuk mahasiswa yang bekerjasama dengan pemerintah lingkungan, sebab gerakan yang galakkan sampah sangat bernilai positif. Harapan saya semoga ini berkelanjutan dan menjadi percontohan oleh daerah lain yang ada di Kabupaten Majene,” tutupnya. (MS05/C)

Penulis : Budi Pratama
Editor : Irwandi
Produksi : Mediasulbar.com

Rekomendasi Berita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button