DPP Projo Sampaikan Selamat Terpilihnya Dua Kadernya Di Sulbar

Ketua Umum DPP Projo, Budi Arie Setiadi

Jakarta – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Projo menyampaikan ucapan selamat atas terpilihnya dua kader terbaik yang berhasil menenangkan pertarungan politik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 9 Desember Tahun 2020 di wilayah Provinsi Sulawesi Barat.

Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) yang turut memenangkan Joko Widodo dan Ma’aruf Amin dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) RI memberikan ucapan selamat atas keberhasilan di pilkada yakni pasangan calon bupati dan wakil bupati Majene nomor urut dua, Andi Achmad Sukri Tammalele bersama Arismunandar Kalma (AST-Aris) dan pasangan calon bupati dan wakil bupati Mamuju nomor urut satu, Sutinah Suhardi-Ado Mas’ud.

“Patut untuk diberikan apresiasi terhadap kader Projo yang berhasil di Pilkada. Apalagi, keduanya mampu mengalahkan calon petahana. Perlu dipahami bahwa pak Arismunandar Kalma merupakan kader terbaik yang diamanatkan selaku ketua DPC Projo Majene. Demikian halnya dengan Ibu Sutinah Suhardi juga kader terbaik yang juga diamankan sekaku ketua DPC Projo Kabupaten Mamuju,” kata Ketua DPP Projo, Budi Arie Setiadi kepada mediasulbar.com yang dihubungi via telepon seluler dari Jakarta, Jum’at, 18/12/2020.

Budi Arie yang juga Wakil Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (PDT) berjanji akan ikut mensupport program kerja bagi seluruh kader yang telah terpilih diajang kontestasi politik Pilkada tahun ini.

“Banyak hal yang mungkin bisa kita support program percepatan pembangunan di daerah. Apalagi, perlu perhatian khusus untuk mendukung program akselerasi pembangunan desa-desa tertinggal,” katanya.

Ketua DPD Projo Sulbar, Ince Rudi

Hal senada diungkapkan ketua DPD Projo Sulbar, Ince Rudi mengatakan, kader-kader Projo yang berhasil di Pilkada tentu akan diberikan ruang besar untuk mensinergikan program daerah dan pusat.

“Mungkin setelah ini kita akan undang kader Projo di daerah, khususnya bagi mereka yang terpilih di moment Pilkada. Ini penting agar terbangun sinergitas program yang mungkin bisa disupport dari Jakarta ke daerah,” kata Ince Rudi.***

Rekomendasi Berita

Back to top button