DPRD Sulbar Serap Keluhan Warga Ulumanda
“Kami akan panggil Pemerintah Provinsi Sulbar untuk membahas masalah jalan menuju Kecamatan Ulumanda, dan tentu Sekretaris Daerah Provinsi Sulbar, M Idris DP, sebagai putra kelahiran Kecamatan Ulumanda akan memperhatikan tuntutan masyarakat di kampung halamannya itu,” kata anggota DPRD Sulbar, Sukri di Mamuju, Rabu.
Ia mengatakan, DPRD Sulbar akan mendukung jalan menuju Kecamatan Ulumanda diperbaiki, namun tetap harus dibahas bersama pemerintah sebagai penyelenggara pemerintahan.
“Mengenai jadwal pertemuan masyarakat Kecamatan Ulumanda, Pemprov dan DPRD Sulbar yang akan membahas perbaikan jalan ini, akan ditentukan setelah Pemilu 2019,” katanya.
Ia mengatakan saat ini pemprov dan DPRD Sulbar masih sibuk menghadapi pemilu agar berlansung aman sukses dan lancar.
Aliansi Mahasiswa dan Pemuda (AMP) Kecamatan Ulumanda, Kabupaten Mejene sebelumnya melakukan aksi demo di kantor DPRD Sulbar menuntut perbaikan jalan.
Para mahasiswa menuntut jalan menuju Kecamatan Ulumanda dari jalan poros trans sulawesi Kabupaten Majene segera diperbaiki pemerintah karena rusak parah.
“Perhatian pemerintah kurang sehingga akses jalan menuju Kecamatan Ulumanda belum diperbaiki sejak 14 tahun Sulbar terbentuk, dan karena kondisi jalan buruk maka pelayanan puskesmas juga buruk,” kata Syamsul Rijal, Koordinator AMP Kecamatan Ulumanda.
Ia mengatakan, kondisi jalan rusak membuat seringkali terjadi kecelakaan dan mengakibatkan korban meninggal, belum lagi pasien meninggal karena tidak cepat tertangani medis.
Selain itu proses belajar-mengajar akibat guru yang tidak hadir dengan karena sulitnya kecamatan Malunda diakses para guru.
“Kemudian gedung sekolah yang tidak berfungsi karena sudah menjadi gudang hasil perkebunan tanaman Nilam dimanfaatkan penduduk setempat, akibat buruknya jalan,” katanya.
Selain itu harga bahan pokok atau sembako mahal distribusi yang sulit menuju kecamatan Ulumanda.
Oleh karena itu ia meminta jalan menuju kecamatan Ulumanda segera diperbaiki pemerintah untuk meningkatkan pelayanan kesehatan pendidikan serta ekonomi masyarakat.