Dr. Kasriana, Koordinator UDD Polman Sebut Pegawai Bapas Polewali Antusias Donor Darah

Polewali, INFO_PAS – Upaya menyemarakkan peringatan Hari Pengayoman ke-79, Balai Pemasyarakatan Kelas II Polewali menggandeng Unit Donor Darah (UDD) Polewali Mandar untuk menggelar giat kemanusiaan Donor Darah, Selasa (6/8)

Bertempat di Aula Tengah Bapas Polewali, seorang dokter dan 5 petugas dari UDD Polman hadir bersama dengan seluruh pegawai Bapas Polewali.

Kabapas, Muhammad Basri menyebut selain bertepatan dengan Hari Pengayoman, kegiatan itu juga dapat menambah stok ketersediaan darah di UDD dan sekaligus sumbangsih kemanusiaan para pegawai kepada masyarakat yang membutuhkan.

Dr. Kasriana Kasman, yang merupakan koordinator dari UDD Polman mengucapkan rasa syukur atas kegiatan donor darah itu.

“Kami ucapkan Alhamdulillaah, Bapas ini rutin mendonorkan darahnya, para pegawai antusias dan kami berharap ini tetap bisa kita laksanakan dengan rutin”. ucap dr. Kasriana.

Ia juga menyampaikan ucapan selamat Hari Pengayoman yang ke-79.

“Selamat memperigati Hari Pengayoman yang ke-79 Tahun”. Tutup dr. Kasriana.

Tercatat, sebanyak 21 kantong darah berhasil di donorkan, diantaranya dari 16 orang pegawai Bapas Polewali, dan 5 masyarakat setempat. (am)

#MenkumhamRI #YasonnaHLaoly #PamujiRaharja #KamiPasti #KanwilKemenkumhamSulbar #KanwilSulbar #KemenkumhamSemakinPasti #KumhamPasti #KumhamSulbar #NewsKemenkumham @Kumham_Sulbar @NewsKemenkumham

Rekomendasi Berita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button