Jalan Desa Leppangan Mulai Dikerja Dengan Paket Aspal Lapen.

MAJENE – Pembangunan infrastruktur jalan merupakan akses penopang geliat perekonomian di daerah. Dengan dukungan infrastruktur jalan yang memadai maka roda ekonomi pun akan semakin meningkat.

Untuk menunjang aktivitas perekonomian masyarakat, maka tahun ini pemerintah daerah melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menggelontorkan anggaran untuk proyek pembangunan infrastruktur jalan aspal Lapen di wilayah pedesaan.

Pembangunan pengaspalan infrastruktur jalan di Desa Leppangan sepanjang 200 meter.

“Alhamdulillah tahun ini pemerintah telah memberikan perhatian besar untuk meningkatkan pembangunan akses jalan. Nyatanya, daerah kami sedang berlangsung Proyek pengaspalan yang dimulai dari Dusun Tammeamba sepanjang 200 meter dengan lebar sekira empat meter,” kata Kepala Desa Leppangan, Albi kepada tim media Sulbar.com di Majene, Rabu, 22/10/2021.

Menurutnya, permintaan pembangunan infrastruktur jalan telah diusulkan sejak tahun 2013, mengingat kondisi infrastruktur jalan terbilang parah. Permintaan ini diajukan melalui Musyawarah Rencana Pembangunan Daerah (Musrenbang). Meski proses tindaklanjut usulan terbilang lambat, namun tetap disyukuri karena pemerintah daerah telah memprioritaskan penanganan infrastruktur di desanya untuk tahun ini.

Karena kata dia, proyek pembangunan infrastruktur jalan ini diharapkan bisa dilanjutkan ditahun yang akan datang sehingga kondisi infrastruktur jalan semakin meningkat.

Albi menguraikan, proyek lanjutan pengaspalan infrastruktur jalan di desanya telah diajukan melalui Renja SKPD untuk tahun anggaran 2022. “Tahun depan kami pun mengusulkan anggaran dana desa. Sebab jika berharap dari APBD saja, maka sulit rasanya untuk merampungkan penangan infrastruktur jalan sepanjang 2,2 kilometer rampung hingga akhir masa jabatannya.

Dipundak saya tentu ada beban moril terhadap masyarakat saya yang telah memberikan amanahnya di Pilkades yang lalu. Saya bertekad ingin menuntaskan seluruh program yang pernah kami janjikan. “Penanganan infrastruktur jalan salah satu target saya yang harus dituntaskan. Ini penting karena dengan infrastruktur jalan yang memadai maka hal itu berdampak baik terhadap perekonomian masyarakat,” ucap Albi.***(MS/03/C)

Penulis Wahid

 

Rekomendasi Berita

Back to top button