Kampanye Terbatas, AST-Aris Tampung Keluhan Warga Puawang

Majene – Memasuki hari kedua masa kampanye, pasangan calon bupati dan wakil bupati, Andi Achmad Sukri Tammalele bersama Arismunandar Kalma (AST-Aris), menyerap dan menampung apa yang menjadi keluhan masyarakat Lingkungan Puawang, Kelurahan Baruga Dhua, Kecamatan Banggae Timur, Kabupaten Majene, Sulawesi Barat.

Pasangan nomor urut dua ini mengikuti agenda kampanye dialogis didampingi langsung ketua tim Partai Koalisi AST-Aris, Basri Malliingan, Ketua Tim Relawan Keluarga AST-Aris, Anwar Lazim, tim pakar relawan keluarga Ast-Aris, Rusbi Hamid, tim sahabat AST-Aris dan tim Relawan Millenial Arismunandar (Real Mandar). Kampanye terbatas ini dipusatkan di Lingkungan Puawang, Baruga Dhua, Kamis, 01/10/2020.

Kampanye dialogis pasangan calon nomor urut dua ini juga mendapat pengamanan dari aparat satuan Brimob dan jajaran Polres Majene serta dipantau oleh petugas Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) setempat.

Warga yang mengikuti kegiatan kampanye ini tetap mengikuti anjuran pemerintah dengan mematuhi protokol kesehatan ditengah pandemi Virus Corona. Momentum ini dimanfaatkan oleh masyarakat Puawang terkait kondisi infrastruktur jalan yang tidak tersentuh dengan baik oleh pemerintah daerah dalam rentang lima tahun terakhir.

“Beberapa titik kondisi infrastruktur jalan di daerah kami perlu penanganan. Kami berharap, pasangan Ast-Aris memberikan perhatian khusus untuk memperbaiki akses jalan, bila kelak terpilih jadi bupati dan wakil bupati Majene periode 2021-2025,” kata Muhammad dalam dialog ini.

Menyikapi keluhan masyarakat itu, calon bupati Majene Andi Achmad Sukri Tammalele, berjanji akan memberikan perhatian khusus agar kedepan kondisi jalan tak lagi seperti kondisi sekarang ini.

Bukan hanya itu kata pemilik nomor urut dua ini, juga akan menggulirkan program pemberdayaan ekonomi masyarakat sesuai dengan potensi setiap daerah.

“Pemerintah harus hadir menyikapi setiap permasalahan yang ada. Kami bersama pak Aris berniat maju di pilkada karena dasar dorongan kuat dari masyarakat yang ingin keberadaan kami menjadi solusi dari setiap beban masyarakat kita. Maka dari itu, tagline “Majene Rumah Kita” yang kami gaungkan tentu bisa dimakn sebagai pijakan guna membangun hubungan kekeluargaan antara masyarakat dan pemerintah sehingga bisa terjalin hubungan tanpa sekat,” urai Ast sapaan akrab Andi Sukri Tammalele.

Ditempat yang sama, calon wakil bupati Majene, Arismunandar Kalma juga mengingatkan agar masyarakat memanfaatkan momentum pilkada 9 Desember tahun ini, dengan memilih pasangan nomor urut dua.

“Saya melihat dukungan masyarakat begitu luar biasa. Insya Allah, jika amanah itu dipercayakan kepada kami, maka tugas utama yang harus diwujudkan adalah meretas segala permasalahan yang terjadi selama ini dan menghadirkan perubahan untuk kemajuan daerah,” kata Aris yang juga putra sulung dari mantan bupati Majene, selama dua periode, Kalma Katta.***

 

Penulis/editor: Acho Antara

Rekomendasi Berita

Back to top button