LPPTKA Kota Balikpapan Salurkan Logistik Untuk Korban Gempa Sulbar

 

MAJENE – Direktur Lembaga Pembinaan dan Pengembangan  Taman Kanak-kanak Alquran (LPPTKA), Drs Akhmari Sidik bersama rombongan ikut menyalurkan bantuan logistik untuk meringankan beban bagi korban gempa bumi berkekuatan 6, 2 SR yang mengguncang wilayah kabupaten Majene-Mamuju Provinsi Sulawesi Barat.

Alhamdulillah, bantuan logistik telah kita salurkan kepada saudara kita di Majene dan Mamuju yang hingga memasuki hari ke-17 pascagempa masih bertahan di gang pengungsian.,” Kata Direktur LPPTKA Kota Balikpapan, Drs.Akhmari Sidik saat menyerahkan bantuan logistik pembangunan Musholla darurat di Desa Lombong Timur Kecamatan Malunda, Majene, Selasa, 2/2/2020.

Penyerahan logistik musholla darurat diterima langsung Ketua DPW BKPRMI Provinsi Sulbar, Suardi yang disaksikan langsung Ketua Umum DPP BKPRMI Said Al Idrus dan beberapa pengurus pusat lainnya.

Akhmari juga menyampaikan bahwa sebelumnya juga telah mendistribusi 100 paket sembako, kelengkapan shalat, selimut, handuk, sarung serta obat-obatan bagi pengungsi.

“Kita tentu berharap agar bantuan itu sedikitnya mampu meringankan beban bagi masyarakat yang terdampak gempa bumi,” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua DPW BKPRMI Provinsi Sulbar, Suardi menyampaikan penghargaan dan terima kasih atas support dari saudara-saudara kita yang telah berkontribusi dalam misi kemanusiaan ini.

Bantuan atau donasi yang kami terima akan kita salurkan kepada masyarakat yang terdampak gempa. Insya Allah, amanah ini akan kita pertanggungjawaban dengan meneruskan bantuan logistik kepada warga yang membutuhkan,” ungkap Suardi.***

Penulis Acho Antara

Rekomendasi Berita

Back to top button