Lurah Lalampanua Harap Realisasi Program di Daerahnya

Dari Arena Musrenbang Tingkat Kecamatan

Majene – – Musawarah Perencanaan Pembangunan Kecamatan Pamboang, Kabupaten Majene, Sulawesi Barat, tahun anggaran 2023, tentu menjadi star awal guna meramuh program skala prioritas di daerahnya.

Lurah Lalampanua, Andi Ilham Baso pada kegiatan Musrenbang Kecamatan Pamboang berharap agar program yang diusulkan kelurahan bisa diakomodir dalam rencana anggaran tahun depan.

Kegiatan Acara Musrenbang Kecamatan Pamboang, Kabupaten Majene Sulawesi Barat.

Ia menyampaikan, program yang selama ini diusulkan jarang diakomodir oleh pemerintah kabupaten. Kedati demikian, ia berharap tahun 2023 program usulan bisa terlaksana.

“Kami harap kepada Bappeda agar betul-betul melihat seperti apa kebutuhan masyarakat kami. Memang kami berstatus kelurahan tetapi sama halnya dengan desa, masih banyak yang perlu dibenahi,” kata Lurah Lalampanua di Pamboang saat menyampaikan gagasannya, pada acara yang dibuka oleh Bupati Majene, Andi Achmad Syukri Tammalele, di Pamboang, Kamis (22/2/22).

Menurutnya, pemerintah daerah harus intensif dalam memberikan pemahaman kepada kelurahan tentang perencanaan pembangunan.

“Kami sampaikan kepada OPD terkait agar memberi pemahaman kepada masyarakat. Khususnya kami di kelurahan. Jujur kami saat ini bingung, seperti apa mekanisme dalam menentukan usulan prioritas,” tambanya.

Lebih jauh ia menyarankan, bahwa jauh sebelum pelaksanaan Musrenbang Pemda harus sosialisasi.

“Kami juga butuh arahan dari Badan Perencanaan Daerah, dan alhamdulillah Ibu Kaban telah menjawab apa yang kami keluhkan hari ini,” tutup Andi Ilham.

(MS-03/B)

Penulis Sholeh

Editor Aco Antara

Produksi by media Sulbar.com

Publikasi Berita Advedtorial Dipersembahkan Pemerintah Kecamatan Pamboang Kabupaten Majene

Rekomendasi Berita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button