Memperat Ukhuwah Islamiyah, TCSC Majene Gelar Maulid Nabi Muhammad SAW

MAJENE – Technology Computer Study Club (TCSC) Majene, menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di pelataran Sekretariat TCSC Majene, Sulawesi Barat, Jumat (26/11/2021).
Momen Maulid Nabi Muhammad SAW. dimulai sekitar pukul 14.20 Wita dan mengangkat tema, “Menebar Cinta dan Mempererat Ukhuwah Islamiyah.”
Melalui kegiatanMaulid Nabi Muhammad SAW. agar dapat meneladani kehidupan Rasulullah SAW. Sosok Rasulullah SAW. sebagai panutan di muka bumi yang tak akan tergantikan. Akhlak dan kepribadian Rasulullah yang sangat harmonis kepada makhluk ciptaan Allah SWT.
Ketua umum TCSC Mansur berharap, “melalui kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW. semoga kita dapat meneladani kehidupan Rasulullah. Terlebih lagi, agar kita mampu membangun silaturahmi dengan baik,” pungkas Mansur.
Di samping itu, Muhammad Haeril mewakili Pembina TCSC, memberikan sambutan, ” Peringatan Maulid seperti ini dilaksanakan setiap tahunnya oleh TCSC. “Saya berharap banyak agar kegiatannya dapat di konsep lebih bagus lagi,” ucap Haeril saat memberikan sambutan.
Kegiatan dihadiri DPP Ansor Mas’ud Saleh, HMI Cabang Majene, GMNI Cabang Majene, IM3I Majene, Himpunan Mahasiswa Teknik, dan pendiri/senior TCSC serta para tamu undangan lainnya.
Dalam momen tersebut, Mas’ud Saleh memberikan ceramah islamiyah. Beliau banyak menjelaskan kisah Rasulullah SAW, dan cinta Rasulullah tidak ada tandingannya.
Menumbuhkan cinta dengan konsep mahabbah yang dibawakan Rasulullah, yang pijakannya adalah Tauhid.
Banyak kisah-kisal Rasulullah yang disampaikan oleh Mas’ud Saleh saat memberikan ceramah. Para hadirin yang hadir pun nampak mendengarkan dengan serius dan ceramah sedikit juga dibumbui dengan rasa humoris.
Pangkat cinta Rasulullah SAW. yang mampu menelan kepahitan demi menumbuhkan cinta kepada manusia. Bahkan, Mas’ud Saleh juga banyak menyampaikan kisah-kisah dari ulama Mandar.**(MS/04/C)
Penulis Budi Pratama
Editor Aco Antara
Produksi by media Sulbar