Pemdes Lombang Timur Terima Bantuan 100 Bibit Rambutan

Majene – Pemerintah Desa Lombang Timur, Kecamatan Malunda, Kabupaten Majene Sulawesi Barat, turut menerima bantuan 100 Bibit Rambutan dan 50 bibit durian dari Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai (BPDAS) Karama.

“Baru-baru ini kami mendapatkan bantuan dari BPDAS Karama berupa bibit rambutan dan durian. Bantuan ini akan kita salurkan ke petani yang ada di desa ini,” kata Penjabat Kepala Desa Lombang Timur, Aswadi Ahmad di Majene, Kamis, 4/4/2024.

Menurutnya, bantuan yang diberikan kepada petani itu agar daerah aliran sungai di wilayah ini tetap terjaga kelestariannya.

Selain itu kata dia, tanaman durian dan rambutan akan berdampak pada peningkatan sektor pendapatan petani di masa depan.

“Jadi selain berfungsi untuk menjaga keseimbangan kawasan hutan juga berdampak pada peningkatan produktivitas hasil tanaman petani,” kata Aswadi.

Karena itu kata dia, pemerintah desa berharap agar masyarakat dapat menjaga kawasan Hutan dari kerusakan yang dapat berpotensi merusak lingkungan.***

Penulis Aco Antara
Editor Redaksi
Segmen Advedtorial

Rekomendasi Berita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button