Pemkab Majene Bayarkan THR Bagi ASN H-7 Lebaran

Majene – Kabar gembira bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kabupaten Majene. Pemerintah setempat akan membayarkan Tunjangan Hari Raya (THR) mereka paling lambat H-7 Lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah.
Hal ini disampaikan langsung oleh Bupati Majene, Hi. Andi Achmad Syukri Tammalele, saat menghadiri acara buka puasa bersama masyarakat Malunda di kediaman Hj. Adawiah, putri Puang Kali Malunda. Minggu, (9/3/2025).
Bupati Majene menyampaikan bahwa saat ini pencairan THR tengah dalam proses dan akan segera disalurkan terhadap ASN.
“Insha Allah, dalam waktu dekat ini THR PNS Kabupaten Majene sudah bisa dicairkan,” ujar Andi Syukri.
Senada dengan Bupati, Sekretaris Daerah (Sekda) Majene, Ardiansyah, memastikan bahwa pencairan THR akan dilakukan sebelum tanggal 20 Ramadan.
Kunjungan Bupati Majene beserta rombongan ke Kecamatan Malunda ini merupakan bagian dari agenda Safari Ramadan Pemerintah Kabupaten Majene.
Tim Safari Ramadan dibagi menjadi tiga kelompok. Wakil Bupati Majene memimpin kunjungan ke Desa Kayuangin, Sekda Majene ke Kelurahan Lamungang Batu, sementara Bupati sendiri melaksanakan Safari Ramadan di Kelurahan Malunda, tepatnya di Masjid Nurul Huda Banua.
(Red)