Pohon Tumbang Tutupi Jalan Dusun II Todang-Todang, Lampu Mati dan Kendaraan Tidak Bisa Lewat

Polman, – Pohon dekat di jalan poros dusun II Tabang Nipa, desa Todang-Todang, kecamatan Limboro, kabupaten Polewali Mandar, Sulawesi Barat (Sulbar) tumbang tutupi jalan, Selasa (22/02/2022).

Kejadian terjadi sekitar pukul 20.10 Wita, saat warga sedang ingin istirahat. Lalu tiba-tiba terdengar bunyi pohon tumbang yang membuat warga sempat kaget.

“Saya kaget tiba-tiba ada terdengar bunyi pohon tumbang,” kata Baduhamin yang rumahnya dekat dengan tempat kejadian.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, padahal baru-baru saja ada pengendara yang lewat melintas.

“Tadi baru saja lewat Uppi naik motor, hampir mereka ditimpa,” ujarnya.

Hawu yang juga warga dekat tempat kejadian itu, mengatakan penyebabnya karena ada pohon rambutan tumbang menimpa pohon langsat, sehingga pohon langsat pun juga ikut tumbang dan menutupi jalan yang tidak bisa dilalui, baik pengendara maupun pejalan kaki.

“Saya sudah mengira pasti pohon rambutan itu yang tumbang, karena sebelumnya saya lihat sudah tidak kuat lagi,” ujar Hawu.

Akibat kejadian itu, mengakibatkan lampu mati di dusun II untuk kampung sebelah. Warga berharap agar PLN segera melakukan pembenahan agar jalan bisa dilalui, dan lampu listrik dapat segera hidup kembali.

Sekretaris Desa (Sekdes) Todang-Todang Muhammad Idrus, saat dikonfirmasi akan segera menelpon pihak terkait yakni PLN Tinambung.

“Iya, nanti saya telpon pihak PLN Tinambung,” pungkasnya. (MS05/C)

Penulis : Budi Pratama
Editor : Irwandi
Produksi : Mediasulbar.com

Rekomendasi Berita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button