Solar di SPBU Langkah, Nelayan Majene Kebingungan

Majene – Kelangkaan BBM jenis solar mulai terjadi di sejumlah SPBU di Kabupaten Majene, Sulawesi Barat, menyebabkan sejumlah nelayan mulai kebingungan.

Salah satunya adalah SPBU Ranggas, Kecamatan Banggae dan SPBU Tamerod’o Kecamatan Tamerod’o Sendana, yang begitu sulut oleh nelayan untuk mendapatkan pasokan BBM jenis solar sejak sepekan terakhir. Akibat kosongnya pasokan solar ini mengakibatkan banyak nelayan tidak melaut sembari menunggu pasokan solar dari Pertamina Pare- Pare.

Salah satu nelayan mengaku sudah berupaya mencari solar di sejumlah SPBU, namun semua mengalami kekosongan, Bahkan ada sampai ke Polewali Mandar.

“Yaa kita nggak bisa kerja pak, mau kerja gimana kalau solarnya nggak ada. Ini sudah habis solarnya, terpaksa kita tidak berangkat menangkap ikan pak,” kata Nasrullah.kepada Mediasulbar
Com.ketika di SPBU Ranggas Senin 24/10/2021.

Kelangkaan solar di sejumlah daerah ini menurut Rahman, Karyawan SPBU Tamerod’o ketika ditemui ditempat mengatakan, bahwa diduga karena adanya keterlambatan pengiriman dari pihak Pertamina.

Akibatnya begitu pengiriman solar datang, langsung diserbu dan tidak sampai sehari langsung habis terjual. “Yaa sesuai kuota yang ada, kita cuma mengondisikan teknik pengaturannya, kalau mengenai jatah, semua dari Pertamina,” kata Rahman.

Dari pantauan Awak mediasulbar.Com, memang banyak perahu nelayan yang tidak berangkat melaut, terutama di Desa Bonde Kecamatan Pamboang,

Akibat langkanya solar membuat sejumlah nelayan terpaksa memarkirkan Kapalnya di pinggir pantai.Mereka memilih menunggu pengiriman solar dari Pertamina ke SPBU.terutam para nelayan tangkap yang sering ke perairan,Pangkajene Kepulauan dan Daerah Kalimantan bagian Utara.untul mencari teripang. sebagai mata pencaharian mereka. jika kondisi kelankaan Solar, cukup lama akan mengakitbakan para Nelayan di Kabupaten Majene mengalami kerugian besar.terutama nelayanan di perairan lepas dan perairan dangkal.(MS05/C)

Rekomendasi Berita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button