Warga Desa Betteng Antusias Sambut Kungker Bupati Majene

MAJENE – Ratusan warga Desa Betteng, Kecamatan Pamboang Kabupaten Majene, begitu antusias menyambut kungjungan kerja (Kungker) Bupati Majene Andi Achmad Syukri Tammalele.
Kungker Bupati Majene yang dipusatkan di kawasan Wisata Alam Pattumea ini sebagai ajang silaturahmi sekaligus turut menyerahkan bantuan langsung tunai dana desa (BLT DD), pemberian insentif bidan desa dan pemberian insentif lainnya, Minggu, 28/7/2024.
.Kedatangan AST bersama rombongan di desa itu langsung disambut dengan tabuhan rebana sebagai simbol rasa syukur atas kehadiran pemimpinnya.
Pj Kades Betteng.Harun Hadami menilai telah lama mengenal sosok AST sejak beliau masih menjabat di lingkungan pemerintahan provinsi Sulbar.
“Pak AST sosok pemimpin yang sederhana dan rendah hati.Tampa membedakan status dan strata sosial. Saya selaku ASN tetap konsisten terhadap pimpinan,” katanya.
Karena itu kata Harun Hadaming meminta kepada masyarakatnya untuk tetap mendoakan agar kepemimpinan AST mendapatkan keberkahan.
Selama tiga tahun memimpin Majene kata dia, maka AST telah banyak berbuat untuk kemajuan daerah termasuk di desa Betteng.
“Pembangunan di sektor infrastruktur telah dijalankan dengan baik. Tentu masih ada kekurangan sehingga diharapkan pada periode keduanya dapat meningkatkan program kesejahteraan masyarakat,” ucapnya.
Bupati Majene, Andi Achmad Syukri menegaskan, selama tiga tahun memimpin daerah Majene telah berupaya dan bekerja keras untuk menghadirkan program yang melayani masyarakat di Majene.
“Awal pemerintahan saya banyak dihadapkan masalah. Pertama penanganan covid, beban piutang atau devisit dan tahun ketiga program kita banyak tergerus untuk kebutuhan pilkada. Meski dihadapkan beban, saya berusaha bekerja agar beban devisit berkurang. Dari Rp65 milyar devisit kini tersisa Rp10 milyar,” ujarnya.***
Penulis Aco Antara