31 KPM di Desa Kabiraan Dapat BLT DD Tahap II

MAJENE – Sebanyak 31 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Desa Kabiraan, Kecamatan Ulumanda, Kabupaten Majene, Sulawesi Barat, kembali mendapatkan kucuran dana Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap II Tahun Anggaran 2024.

Proses penyaluran BLT DD Tahap II (April-Mey-Juni) diserahkan langsung Pj Kepala Desa Kabiraan Amrin yang dilaksanakan di Aula Kantor Desa setempat, Selasa, 1/4/2024.

Dalam arahannya, Penjabat Kepala Desa Kabiraan yang juga kepala UPTD Disdikpora Kecamatan Ulumanda ini menyampaikan, BLT-DD yang disalurkan adalah jatah triwulan II Tahun 2024.

“Besaran bantuan masih sama yakni Rp 300 ribu/bulan. Tapi karena BLT-DD yang kita salurkan hari ini untuk jatah tiga bulan sekaligus, maka total bantuan yang diterima setiap KPM senilai Rp 900 ribu, tolong pergunakan bantuan ini secara bijak, minimal bisa membantu KPM untuk memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari seperti Sembako dan kebutuhan dasar lainnya terlebih di bulan suci ramadhan dan lebaran idul Fitri. ***

Penulis Aco Antara
Editor Redaksi
Segmen Advedtorial

Rekomendasi Berita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button