Aras Terobsesi Kembangkan Budidaya Udang

Mamuju Tengah – Bupati Mamuju Tengah, H Aras Tammauni terobsesi untuk mengembangkan budidaya udang dalam menopang ekonomi rakyat di daerah penghasil komoditi kelapa sawit ini.

“Usaha Kecil budidaya udang bagi sebagian masyarakat di Indonesia sepertinya masih belum terlalu familiar dibandingkan dengan budidaya lele atau ikan gurami. Hal ini mungkin terkait tingkat konsumsi udang galah yang masih rendah di masyarakat. Namun bagi saya, kelak bisa memanfaatkan potensi lahan yang ada di Mateng untuk mengembangkan budidaya udang,” kata Aras dalam sebuah wawancara di Mateng belum lama ini.

Udang galah atau yang sering disebut juga sebagai baby lobster merupakan spesies asli Indonesia. Udang ini berasal dari marga Macrobrachium rosenbergii. Udang galah memiliki ciri fisik kepala mengerucut dan tubuh nya lebih besar dari udang lain. Selain di Indonesia, udang galah juga banyak ditemukan di kawasan Pacific hingga Timur Afrika, terutama Malaysia.

Pada awalnya, para pembudidaya udang galah menggunakan produk lokal yang kemudian disebut sebagai udang galah lokal untuk dijadikan sebagai usaha kecil. Namun karena adanya kelemahan udang galah dari sisi produksi dan eknomi, di antaranya adalah laju pertumbuhan yang lambat serta kandungan daging yang sedikit membuat beberapa lembaga mengadakan penelitian untuk menciptakan spesies baru yang lebih menjanjikan.

Dari hasil seleksi ketat udang galah lalu disilangkan antar spesies udang galah akhirnya didapatkanlah udang galah jenis baru yang disebut Udang Galah Super atau dikenal dengan istilah GIMacro (Genetic Improvement Of Macrobrachium Rosenbergii). Keberhasilan ini dapat dicapai Oleh Balai Penelitian Perikanan Air Tawar (Balitkanwar ) daerah Subang Jawa Barat. Species baru tersebut terbukti telah memperbaiki mutu udang galah yaitu mempercepat masa panen serta memiliki ukurang tubuh yang lebih besar.

Jika dilihat dari potensi di Mateng kata dia, maka perlu dilakukan penelitian apakah daerah ini layak untuk dikembangkan. Jika layak, maka jenis udang apa yang paling cocok.(Advedtorial)

Rekomendasi Berita

Back to top button