Disdikbud Sulbar Libatkan APH Lakukan Monitoring Kegiatan

MAJENE – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Sulawesi Barat, turut melibatkan Aparat Penegak Hukum (APH) Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulawesi Barat, untuk memonitoring pelaksanaan kegiatan proyek pembangunan yang sedang berlangsung di tahun anggaran 2023.

“Saat ini kami telah mendorong progres pencapaian kinerja dan penyerapan anggaran dengan cara memerintahkan Tim Teknis Pendukung bersama dengan PPTK untuk turun melakukan evaluasi. Bukan hanya itu, kamu pun melibatkan pendampingan aparat Kejati untuk memastikan bahwa pelaksanaan kegiatan telah berjalan sesuai aturan,” kata Kepala Disdikbud Sulbar, Dr.H.Mithhar Thala Ali saat berada di Majene, Kamis, 26/10/2023.

Menurutnya, tim teknis bentukan Disdikbud Sulbar baru saja melakukan monitoring kegiatan di SMA Negeri 1 Pamboang, Kabupaten Majene. Dimana sekolah tersebut salah satu titik pelaksanaan proyek pembangunan yang bersumber dari pembiayaan Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun 2023.

Kegiatan monitoring ini kata Mithhar merupakan keseriusannya guna memastikan bahwa kegiatan tersebut telah berjalan sesuai aturan atau petunjuk tekhnis yang telah ada.

“Tim monitoring sengaja melibatkan APH untuk memberikan kepastian bahwa proyek pembangunan itu berjalan sesuai aturan serta ingin melihat langsung bahwa bangunan yang dilaksanakan pihak ketiga menghasilkan pekerjaan berkualitas,” terangnya.

Karena itu Mithhar pun menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada jajaran Kejati Sulbar, yang telah membantu melakukan monitoring pelaksanaan kegiatan proyek tahun ini.***

Penulis Acho
Editor Redaksi

 

 

Rekomendasi Berita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button